banner

banner

Breaking News

Maret, Tol Bengkulu - Sumsel Mulai Dibangun


AwasiNews.com, Bengkulu - Pembangunan Jalan Tol ruas Bengkulu - Sumatera Selatan akan segera dikerjakan pada Maret 2019 dimulai dari Groundbreaking, PT. Hutama Karya akan melakukan proses pengerjaan pembangunan jalan Tol perdana di Provinsi Bengkulu ini.

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengatakan saat kunjungan kerja Presiden  saat lalu sudah dibicarakan beberapa kegiatan strategis yang sudah dapat dimulai tahapannya pada awal tahun ini, salah satunya jalan Tol yang menghubungkan Provinsi Bengkulu dan Provinsi Sumatera Selatan (Lubuk Linggau).

"Tahapan pembangunan proyek strategis nasional sudah dapat dimulai, dan diharapkan berjalan sesuai schedule yang dijadwalkan," ujar Gubernur usai pertemuan di Rumah dinas wakil Gubernur Bengkulu. Senin(25/2)

Ia menambahkan, Tahap awal pembangunan jalan Tol akan dibangun sepanjang 17 Kilometer, mulai dari Kota Bengkulu (Pulau Ba'ai) hingga Taba Penanjung, selanjutnya akan dilanjutkan pembangunan terowongan yang terhubung hingga Kabupaten Kepahiang.

"Lahan yang disiapkan merupakan milik Pemprov, jadi tidak ada kendala untuk memulai pekerjaan pembangunan tahapan awal. Pulau ba'ai hingga taba penanjung Sepanjang 17 kilometer, kemudian selanjutnya nanti dibangun terowongan." ungkapnya"

Sementara itu, Manager Proyek Divisi tol PT. Hutama Karya Hasan Turcahyo menyampaikan Hutama Karya sudah mendapat perintah untuk menyiapkan lahan, salah satunya di Bakorluh (Milik Pemprov) tinggal menunggu pelaksanaan eksekusi dan persetujuan dari Gubernur.

"Pembebasan lahan masih dilakukan, seiring proses persiapan penerbitan penetapan lokasi. Rencana groundbreaking ditarget pada 15 Maret 2019, kepastiannya masih ditunggu," ucap Hasan yang juga mengerjakan Tol trans sumatera. (MC)

Editor : Deni C_new

Tidak ada komentar